Page Nav

HIDE
GRID_STYLE
FALSE
FADE

Left Sidebar

TO-RIGHT

Breaking News

latest

Sertijab Sekda Papua, Dance Julian Flasy Gantikan Pejabat Sekda Lama Doren Wakerkwa

KOMPAS.PAPUA - Serah Terima Jabatan (Sertijab) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua dari Pejabat lama Doren Wakerkwa, SH., kepada Sekda...


KOMPAS.PAPUA - Serah Terima Jabatan (Sertijab) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua dari Pejabat lama Doren Wakerkwa, SH., kepada Sekda definitif Dance Julian Flasy, SE., M.Si., resmi digelar pada hari Senin (15/03/2021), yang bertempat di Gedung Negara Dok V Jayapura, Papua.

Acara tersebut turut dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) dan kepala OPD dilingkungan Pemprov Papua.

Wakil Gubernur (Wagub) Papua, Klemen Tinal, SE, MM., dalam kesempatan itu mengatakan bahwa serah terima jabatan Sekda adalah hal yang biasa dilakukan di internal pemerintah. “Saya mengajak seluruh elemen masyarakat supaya jangan membawa persoalan Sertijab Sekda Papua ini ke ranah politik,” tutur Tinal.

Wagub Tinal juga berpesan kepada Sekda defenitif agar ke depannya bisa membangun komunikasi dengan Forkompimda Papua, dan semua pihak di Provinsi Papua untuk melaksanakan pembangunan sesuai visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur Papua.

Dance selaku Sekda definitif juga diberikan tugas oleh Wagup Tinal untuk menyelesaikan beberapa persoalan diantaranya soal 14 anggota DPRP yang belum dilantik, termasuk masalah anggaran.

"Karena memang Sekda adalah Ketua Tim Anggaran, sehingga bisa melihat apa saja yang menjadi kebutuhan masyarakat," tutur Tinal. 

Dikatakan pula oleh Tinal, bahwa Sekda juga harus membangun kerjasama dengan DPRP, termasuk semua pihak agar semuanya bisa berjalan dengan baik.

Ditempat yang sama, Dance selaku Sekda definitif membeberkan bahwa sesuai perintah dan petunjuk Gubernur, dirinya akan bekerja dan menjalankan tugas sesuai koridor yang ada, dan berkordinasi dengan semua pihak, terutama Forkompimda.

“Yang lebih utama kata Gubernur adalah mengutamakan kepentingan rakyat,” terang Dance

Dance juga menuturkan bahwa dirinya akan melakukan kordinasi dan pertemuan bersama Forkompimda dalam sebulan sekali, untuk mengawasi pembangunan yang sudah dicanangkan Gubernur dan Wakil Gubernur.

“Apapun yang saya lakukan harus kordinasi dengan Gubernur dan Wakil Gubernur. Kemudian kami akan meningkatkan kordinasi dengan pimpinan SKPD, termasuk Forkompimda, DPRP, MRP,” ungkap Dance

Disamping itu, Dance juga mengatakan akan melakukan evalusi terhadap SKPD agar bisa melihat pencapaian visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur. “Dalam waktu dekat, saya akan melakukan rapat-rapat dengan SKPD dan stakeholder lainnya, untuk memantapkan langkah pembangunan di Papua,” demikian tutup Doren Wakerkwa, SH selaku kepada Sekda definitif yang baru dilantik. (Red)

No comments